Ayo, masyarakat Indonesia, terutama generasi muda, semuanya jangan Mager (males gerak). Kita harus bergerak untuk sehat!
Demikian ajakan Menteri Kesehatan RI, Prof. Dr. dr. Nila Farid Moeloek, Sp.M(K) didampingi Dirjen kesehatan Masyarakat Kemenkes RI, Anung Sugihantono, dan beberapa pejabat Kementerian Kesehatan, yang mengawali hari Jumat pagi ini dengan berjalan kaki dari kediaman pribadi Menkes di kawasan Patra Kuningan menuju Kantor Kementerian Kesehatan di kawasan Rasuna Said, Jakarta Selatan, yang berjarak lebih kurang 1,5 Kilometer.
Menkes mengatakan bahwa membudayakan perilaku sehat harus dimulai dengan memaksa diri untuk melakukan dan membiasakannya.
”Harus dimulai dari kita (diri sendiri), lalu keluarga dan masyarakat”, tuturnya.
Untuk menyukseskan program Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS), para pemimpin, pejabat dan publik figur perlu melakukan dan menjadi sebuah kebiasaan. Menkes menyatakan bahwa masyarakat akan melihat, lalu mencontoh perilaku baik dan sehat tersebut untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-harinya.
Kegiatan jalan pagi ini sesuai dengan salah satu aktifitas GERMAS yang sedang digalakkan oleh Pemerintah yaitu melakukan aktivitas fisik 30 menit per hari. Selain itu, terdapat dua aktifitas lain yang juga sedang digencarkan agar menjadi budaya di masyarakat, adalah mengonsumsi buah dan sayur; dan memeriksakan kesehatan secara rutin minimal 6 bulan sekali sebagai upaya deteksi dini penyakit.
Sumber : (Kemenkes RI)
Leave a Reply